Diego Meninggal Dunia

      Mantan striker Persis Solo Diego Mendieta meninggal dunia setelah sempat dirawat selama dua bulan di Rumah Sakit Dr Moewardi, Solo, Jawa Tengah. Diego meninggal pada hari Selasa (4/12). 
       
        Arum, kerabat Diego Mendieta di Solo mengatakan, almarhum meninggal sekitar pukul 00.02 WIB.Pengelola Rumah Sakit Dr Moewardi Solo menyatakan kematian mantan penyerang Persis Solo Diego Mendieta disebabkan oleh virus dan jamur yang telah menyebar di tubuhnya.Menurut dia, virus Cytomegalo terdeteksi telah menyerang mata hingga otak. Tak hanya itu, katanya, jamur Candidiasis telah menyerang kerongkongan. Candidiasis sendiri adalah suatu infeksi dari jamur. Jenis jamur yang menginfeksi adalah dari genus Candida. Biasanya, infeksinya berupa superfisial dari daerah kutaneus tubuh yang lembab.
 

      Mantan penyerang Persitara Jakarta Utara tersebut, memiliki nama lengkap Diego Antonio Mendieta Romero di Assuncion.Lahir di Paraguay, 13 Juni 1980, Diego meninggalkan seorang istri dan tiga anak yang semuanya tinggal di Paraguay.
Share this article :

+ comments + 1 comments

26 January 2013 at 07:09

kasihan yah.. pemain yang terlantar ini

Post a Comment


PENGUNJUNG YANG BAIK SELALU MENINGGALKAN JEJAK. Silakan sampaikan kritik dan saran anda,,,Dilarang nyampah, nyepam atau sara . Jagalah kesopansantunan untuk kenyamanan ! <-[BACA]

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Eki Azzaky's Blog - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modified by Eki Azzaky
Proudly powered by Blogger